Pencurian Sapi Merajalela di Kawasan Molo TTS

Written By bopuluh on Rabu, 14 November 2012 | 20.26

Pencurian Sapi Merajalela di Kawasan Molo TTS

Penulis : Frans Sarong | Kamis, 15 November 2012 | 11:24 WIB

Kompas/Subur Tjahjono

Ilustrasi: Ternak sapi.

GUNUNG MUTIS, KOMPAS.com - Kasus pencurian sapi dan ternak lainnya semakin merajalela di kawasan Molo, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Nusa Tenggara Timur. 

Selama Oktober lalu, aksi kompolotan pencuri yang diduga kuat adalah juga warga setempat, melenyapkan 13 sapi milik warga Desa Tutem (Kecamatan Tobu) dan Desa Tunua (Kecamatan Molo Utara). Dengan demikian setidaknya sudah 111 sapi milik warga kedua desa itu dicuri komplotan pencuri sejak tahun 2010.

"Kawasan Molo, termasuk Desa Tutem dan sejumlah desa lain sekitarnya, merupakan kantong ternak sapi di TTS. Rata rata masyarakatnya sebagai peternak selain berkebun lahan kering. Namun para peternak semakin tidak  nyaman beternak sapi akibat kasus pencurian yang terus terjadi disertai penanganan kasusnya yang tidak tuntas," kata Kepala Desa Tutem, Patrisius Aninfeto di Tutem, Kamis (15/11/2012) pagi.

Kecamatan Tobu dan Molo Utara adalah bagian dari wilayah Kerajaan Molo di waktu lampau. Wilayahnya di sekitar tapal batas kawasan cagar alam Gunung Mutis, sekitar 140 kilometer timur laut Kota Kupang, atau 40 kilometer sebelah utara Soe, ibu kota Kabupaten TTS.

Dalam percakapan sebelumnya di Tutem akhir pekan lalu, Patrisius menduga kuat kasus pencurian di kawasan itu dilakukan komplotan pencuri yang juga warga setempat. Khusus dalam pencurian terakhir, komplotan mereka beranggota empat orang, tiga di antaranya kini ditahan di Polsek Kapan (Molo Utara).

Seorang lainnya berinitial MS yang disebut sebut sebagai pelaku utamanya, dilaporkan hingga sekarang masih kabur. Juga tersangka penadahnya yang dikenal berinitial ES, dilaporkan tiba tiba "menghilang" dari kampungnya sejak kasus tersebut mencuat.


Anda sedang membaca artikel tentang

Pencurian Sapi Merajalela di Kawasan Molo TTS

Dengan url

http://healthyheartofusall.blogspot.com/2012/11/pencurian-sapi-merajalela-di-kawasan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pencurian Sapi Merajalela di Kawasan Molo TTS

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pencurian Sapi Merajalela di Kawasan Molo TTS

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger